17 Tanda-tanda Melahirkan yang Wajib Ibu Hamil Sadari

17 Tanda-tanda Melahirkan yang Wajib Ibu Hamil Sadari



Banyak dari ibu hamil yang sudah memasuki trimester ketiga tidak menyadari tanda-tanda melahirkan secara signifikan. 

Ada beberapa ciri bahwa ibu hamil harus segera melakukan persalinan. Umumnya adalah rasa mulas yang sulit dibedakan, antara sakit perut biasa atau adanya kontraksi (Pembukaan). Kemudian, rasa ingin buang air kecil yang hampir serupa dengan keluarnya air ketuban.

Nah, agar Sahabat MIKA tidak bingung lagi mengenai tanda-tanda ibu hamil akan melahirkan, yuk simak artikel berikut ini!

Apa saja tanda-tanda melahirkan yang wajib ibu hamil sadari?

Menjelang akhir trimester ketiga, bahkan 48 jam sebelum persalinan dimulai, ibu hamil umumnya merasakan gejala ini:

1. Muncul jerawat di wajah

Mendekati persalinan, tiba-tiba muncul jerawat pada wajah ibu hamil. Namun, di trimester sebelumnya wajah terasa bersih dan sehat. Kok bisa ya?

Jerawat pada ibu hamil disebabkan oleh meningkatnya hormon androgen yang membuat pori-pori wajah menjadi lebih besar, dan menghasilkan sebum yang lebih banyak. Alhasil, wajah menjadi berminyak dan rentan untuk terkena jerawat.

2. Nafsu makan yang tak menentu

READ MORE
Saat awal kehamilan, mungkin Anda punya nafsu makan yang tinggi. Menjelang persalinan, nafsu makan menjadi berkurang drastis. Penyebabnya bisa karena ketidak tertarikan pada bahan makanan tertentu, misalnya daging, telur, makanan pedas. Selain itu, faktor turunnya nafsu makan karena rasa mual dan stres. 

3. Mual dan pusing

Diperkirakan terdapat 65% ibu hamil dimulai trimester pertama mengalami gejala mual dan muntah. Sehingga, tidak jarang ibu hamil mengalami penurunan nafsu makan. Mual yang dirasakan juga berdampak pada rasa pusing. Gejala ini bisa saja berlangsung selama berakhirnya kehamilan. Solusinya adalah ibu hamil dapat menghindari makanan yang dapat memicu mual dan muntah, seperti makanan dengan bau menyengat, tidak makan dan minum dengan porsi berlebihan, serta cek tekanan darah.

4. Mudah lelah

Menjelang kelahiran, fisik ibu lebih cepat lelah karena perkembangan janin yang semakin besar seiring waktu. Karena beban janin yang berat membuat ibu hamil semakin terbatas untuk beraktivitas. Maka dari itu, ibu hamil perlu dibantu dan didukung dalam memenuhi aktivitas hariannya. Para ibu hamil direkomendasikan untuk banyak meluangkan waktu untuk bersantai dan istirahat. 

5. Perasaan menjadi lebih emosional

Selama hamil, sangatlah wajar jika perasaan dan emosional ibu terasa campur aduk. Mudah sekali sensitif, tetapi tak jarang juga ibu merasa bersemangat dan antusias. Maka dari itu, dukungan keluarga dan rekan terdekat dapat membantu kelola emosi ibu hamil menjadi lebih stabil menjelang dan pasca melahirkan agar terhindar dari baby blues.

6. Tiba-tiba merasa penuh energi

Selain menjadi lebih emosional dalam berpikir dan bertindak, calon ibu mulai dari beberapa bulan sebelum melahirkan juga merasa penuh energi. Hal umum seperti ini biasa terjadi selepas beristirahat, lalu menjadi sangat antusias untuk membersihkan rumah sebagai wujud untuk menyambut sang buah hati, atau rutin melakukan aktivitas fisik. 

7. Nyeri pinggul dengan efek kram 

Beban janin yang semakin berat tidak hanya membuat ibu hamil menjadi cepat lelah. Hal tersebut berdampak pada nyeri pinggul, sakit punggung, dan kram pada area panggul hingga dubur saat menjelang kelahiran. Rasa nyeri tersebut disebabkan oleh hormon relaxin yang mengendurkan semua otot dan ligamen saat dekat waktu kelahiran maupun menstruasi. 

8. Timbul kontraksi palsu “Braxton Hicks”

Menjelang kelahiran pada trimester ketiga, tepatnya pada usia kehamilan setelah 16 minggu, ibu hamil kerap merasakan kram ringan dan kontraksi Braxton Hicks. Braxton Hicks sering disebut sebagai kontraksi palsu karena terjadi dalam beberapa detik atau menit saja, dengan reaksi pengencangan otot panggul.

9. Bayi terasa turun ke panggul

Selain kontraksi palsu atau Braxton Hicks, ibu hamil juga merasakan pergerakan janin yang aktif hingga terasa sekali turun ke panggul, seperti tanda-tanda ingin segera melahirkan. Kemudian, ibu juga merasakan tekanan berkurang pada paru-paru saat bernapas. Ciri-ciri bahwa ibu segera melahirkan ini disebut sebagai lightening.

10. Ingin terus buang air kecil

Ciri ibu hamil yang ingin melahirkan adalah rasa ingin buang air kecil terus menerus, ditandai dengan adanya tekanan pada kandung kemih, seiring dengan posisi bayi yang terus menurun. 

Jika hal ini terus mengganggu Sahabat MIKA yang sedang menanti kelahiran buah hati, segera kunjungi layanan kesehatan atau Mitra Keluarga terdekat untuk segera ditangani.

11. Tekstur feses yang sedikit lebih cair

 

Tekstur feses yang sedikit lebih cair dan encer menjadi salah satu ciri ibu akan segera melahirkan karena pengaruh dari kerja hormon relaxin itu sendiri, yang juga mengendurkan otot panggul dan membuat tekanan kontraksi. Hal ini normal terjadi. Jika ibu sudah mengalami fase diare dengan frekuensi BAB yang sering, segera periksakan ke dokter. 

12. Perubahan ukuran serviks

Normalnya ibu hamil yang akan segera melahirkan mengalami penipisan, pelebaran, dan pelunakan pada serviks seiring dengan posisi janin yang semakin menurun. Jika leher rahim semakin melebar dalam waktu beberapa hari, ibu dapat mengunjungi rumah sakit untuk ditinjau kembali apakah dapat melakukan persalinan dalam waktu dekat.

13. Hilangnya Mucus Plug (Sumbat lendir)

Mucus plug atau sumbat lendir adalah pelindung rahim yang berbentuk seperti jeli berwarna bening keruh. Fungsinya untuk melindungi rahim dan janin dari bakteri. Jika ibu hamil segera melahirkan, tanda lainnya adalah sumbat lendir yang tiba-tiba terlepas dengan sendirinya. 

14. Keputihan

Jangan khawatir, Bun! Jika Anda dalam beberapa saat sebelum melahirkan mengalami keputihan, itu merupakan tanda yang wajar. Umumnya keputihan saat sebelum proses persalinan berwarna merah muda hingga kecokelatan. Seiring dengan pelebaran serviks, keputihan mempunyai fungsinya sendiri untuk membersihkan vagina.

15. Pecah air ketuban

Sahabat MIKA pasti tidak asing jika pecah air ketuban menjadi salah satu tanda nyata bahwa ibu akan segera melahirkan. Artinya, kepala bayi memberikan tekanan pada kantung ketuban. Sebelum air ketuban pecah, gejalanya serupa dengan ibu hamil yang ingin terus menerus buang air kecil. 

16. Kehilangan berat badan

Setelah pecah air ketuban, ibu hamil akan kehilangan berat badan sekitar 1,5 kilogram. Namun, bukan lemak yang menjadi penyebab tiba-tiba berat badan mengalami penurunan, melainkan kandungan air dalam tubuh. Misalnya, air ketuban yang pecah, hingga cairan yang dibuang melalui urin dengan frekuensi yang sering. 

17. Terjadi pembukaan dengan kontraksi yang kuat

Ciri bahwa ibu hamil akan segera melahirkan yang paling terasa adalah kontraksi yang semakin kuat, kencang, dan intens. Apabila ibu sudah dalam kondisi rahim sudah terbuka kurang lebih 10 cm dan serviks tidak teraba oleh dokter, proses pembukaan sudah terjadi. 

Lebih lanjut, dr. Helena Sunarja, Sp.OG sebagai dokter kebidanan dan kandungan Mitra Keluarga Deltamas menjelaskan bahwa pembukaan lengkap dalam persalinan normal adalah mulut rahim terbuka, otot perineum menonjol, dan anus mengembang. Lengkapnya bisa tonton Bincang Sehat MIKA di bawah ini!

Jika ciri-ciri melahirkan di atas sudah mulai terasa, segera dapatkan layanan kesehatan profesional untuk mendapatkan penanganan persalinan. Mitra Keluarga menyediakan promo persalinan normal maupun caesar (ERACS) di setiap cabang. Syarat dan ketentuan berlaku. 

Percayakan persalinan dan pasca melahirkan Sahabat MIKA dengan Mitra Keluarga. Buat janji konsultasi dengan dokter kebidanan dan kandungan melalui website kami.

Sumber: 

Parents, 20229 Signs Labor Is Near: How to Tell Your Baby Will Come Soon. [daring]. 

https://www.parents.com/pregnancy/giving-birth/signs-of-labor/signs-of-approaching-labor/

Goldilocks. 2022. 18 weird things that may happen before labour. [daring]. 

https://www.goldilockssuit.com/weird-things-before-labour/

Neeva Baby. 2022. Loss of Appetite During Pregnancy? Here's what you need to know. [daring].

https://www.neevababy.com/blogs/fetal-doppler/appetite-loss-during-pregnancy-causes-and-tips

Healthline. 2020. 8 Signs That Labor Is 24 to 48 Hours Away. [daring]. 

https://www.healthline.com/health/pregnancy/signs-that-labor-is-24-to-48-hours-away

Verrywell Family. 2022. What Is the Mucus Plug?. [daring]. 

 https://www.verywellfamily.com/mucus-plug-and-role-in-labor-2759088

Post a Comment

Konsultasi Bidan Kita

Previous Post Next Post